Humas Polda Kalteng Ajak Bijak Bermedia Sosial Menurut Alquran dan UU ITE

    Humas Polda Kalteng Ajak Bijak Bermedia Sosial Menurut Alquran dan UU ITE
    Ipda H. Shamsudin, S.HI., M.H.

    PALANGKA RAYA - Bidang Hubungan Masyarakat (Bidhumas) Polda Kalteng terus menggencarkan sosialisasi terkait bijak bermedia sosial dan grooming atau kekerasan seksual terhadap anak ke sejumlah lembaga pendidikan yang ada di Kota Palangka Raya.

    Kali ini, sosialisasi digelar Bidhumas dengan menyambangi Pondok Pesantren (Ponpes) Hasanka yang terletak di Jl. Kranggan Kel. Tanjung Pinang Kota Palangka Raya, Rabu (29/3/2023) siang.

    Kabidhumas Polda Kalteng Kombes Pol K. Eko Saputro, S.H., M.H. menyampaikan bahwa sosialisasi yang disampaikan oleh Ipda H. Shamsudin, S.HI., M.H. atau biasa disapa Cak Sam tersebut bertujuan memberikan edukasi kepada santri Ponpes Hasanka agar bijak dalam menggunakan media sosial.

    Selain memberikan materi tentang undang-undang ITE dengan Setop HPPUS (Setop Hoaks, Pornografi, Perjudian, Ujaran kebencian dan SARA), kami juga memberikan pemahaman terkait kekerasan seksual terhadap anak.

    Cak Sam juga mengingatkan kepada para santri, ketika menerima informasi yang belum tentu kebenarannya, agar jangan langsung disebarkan tapi harus saring sebelum sharing serta tidak takut melaporkan apabila menjadi korban kekerasan seksual.

     "Hal tersebut juga selaras dengan firman Allah SWT dalam.Alquran Surat Al Hujurat ayat 6 bahwa apabila menerima suatu berita agar "Tabayyun" atau diklarifikasi dulu kebenarannya dengan seksama, " jelasnya.

    Caranya, yaitu dengan menanyakan langsung ke Bidhumas Polda Kalteng melalui nomor whatsapp 085248153915. 

    "Kami ingin melindungi adik-adik kita ini agar terhindar dari kejahatan yang dapat terjadi dimanapun dan kapanpun. Disamping itu agar para santri memahami bahwa bijak bermedia itu sangatlah penting, " tandasnya. (*)

    palangka raya
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Kompetensi Perawat, Rumkit Bhayangkara...

    Artikel Berikutnya

    Polda Kalteng Imbau Anak Sudah Di Rumah...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Bakamla RI Lepas KN. Pulau Dana-323 untuk Muhibah ke Vietnam dan Singapura
    Panglima TNI Dampingi Presiden RI Buka Peparnas XVII Solo 2024
    Heboh Gelar Doktor Honoris Causa dari Perguruan Tinggi Ilegal, Hendri Kampai: Prestise atau Prestasi Palsu?
    PT Dwima Group, Selamat Memperingati Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2024
    𝙰𝚍𝚟 𝙰𝚓𝚞𝚗𝚐 𝚂𝚞𝚊𝚗, 𝚂𝙷: 𝙿𝚎𝚛𝚔𝚎𝚋𝚞𝚗𝚊𝚗 𝙺𝚎𝚛𝚊𝚔𝚢𝚊𝚝𝚊𝚗 𝚃𝚒𝚗𝚐𝚔𝚊𝚝𝚔𝚊𝚗 𝙴𝚔𝚘𝚗𝚘𝚖𝚒 𝙺𝚎𝚕𝚞𝚊𝚛𝚐𝚊
    Syukuran HUT YKB Ke-43 di Polda Kalteng, Pengurus Bhayangkari Dukung Dunia Pendidikan
    Politisi PSI, Eldoniel Mahar: Pemimpin Diperlukan Integritas, Intelektualitas dan Standard Etika
    Hoegeng Awards 2023, Brigadir Niluh Sosok Pejuang Pendidikan Anak - anak di Pelosok Palangka Raya
    Menuju Kalteng Hebat, Koyem - SHD Gratiskan Biaya Pendidikan TK hingga SLTA
    PT Dwima Group, Selamat Memperingati Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2024
    Narkoba 33, 8 Kg, Frans Sambung: Aparat Tindak Tegas Pelaku Jaringan Narkoba di Kalteng
    GAPKI: Peranan Kelapa Sawit Dalam Perekonomian dan Peluang Ketenagaan Kerja 
    𝙰𝚍𝚟 𝙰𝚓𝚞𝚗𝚐 𝚂𝚞𝚊𝚗, 𝚂𝙷: 𝙿𝚎𝚛𝚔𝚎𝚋𝚞𝚗𝚊𝚗 𝙺𝚎𝚛𝚊𝚔𝚢𝚊𝚝𝚊𝚗 𝚃𝚒𝚗𝚐𝚔𝚊𝚝𝚔𝚊𝚗 𝙴𝚔𝚘𝚗𝚘𝚖𝚒 𝙺𝚎𝚕𝚞𝚊𝚛𝚐𝚊
    Ditlantas Polda Kalteng Gelar Bakti Sosial di Panti Sosial Tresna Werdha Sintas Rangkang
    BPKB Palsu, Pemilik Show Room Mobil dan Pembeli Akan Dilaporkan Kepolisi
    Rawing Rambang, Sekretaris GAPKI Kalteng: Pemutihan Lahan Masyarakat Kemitraan Diperlukan
    Milenial Untuk Kalteng 2024, Hendra Jaya Pratama dan Ajung Suan 
    Matangkan Sistem Pengamanan Pemilu 2024, Polda Kalteng Gelar TFG di Polresta Palangka Raya

    Ikuti Kami